Jenderal Ganip Janji Bangun Kordinasi Dengan Pemda dan Lembaga

MANADO,Barometersulut.com-Calon Panglima Komando Daerah Militer(Pangdam)XIII Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito,Senin(21/11/2016) diruang VIP Bandara Sam Ratulangi menegaskan sesuai rencana Makodam XIII/Merdeka bakal diresmikan pada tanggal 30 November 2016 mendatang.”Ini sesuai tentatif,tergantung kondisi akhir nanti.”ujar Ganip kepada wartawan diruang VIP bandara Sam Ratulangi.

Mayjen TNI Ganip Warsito mengatakan,kedatangannya di Manado dalam rangka melihat langsung dan memaksimalkan persiapan peresmian Kodam XIII/Merdeka,baik secara formal dan informal.”Saya akan berada di Manado hingga peresmian,saat ini saya bersama Danrem 131/Santiago telah menyusun agenda silaturahmi dengan pejabat daerah dan pimpinan lembaga setempat”ujarnya sambil menegaskan sudah menjadi tradisi setiap tamu wajib memperkenalkan diri.

Dia mengatakan,pada prinsipnya keberadaan dan tugas pokok dan fungsi Kodam XIII/Merdeka yaitu adalah tugas TNI dalam kaitan menjaga keutuhan dan Kedaulatan NKRI serta keselamatan masyarakat serta tugas satuan kewilayahan atau pembinaan teritori.”Tugas Kodam pada prinsipnya tugas TNI dalam satuan kewilayahan”ungkapnya.

Baca juga:  Surprise Ulang Tahun TNI ke-75 oleh Kapolda Sulut dan Jajaran

Ganip menjelaskan,tugas pokok teritori adalah pemberdayaan seluruh potensi masyarakat dalam rangka mendukung tugas pokok Kodam,pemerintah dan kepolisian diwilayah Provinsi Sulut,Sulteng dan Gorontalo.”Pada prinsipnya yang prioritas yang dilakukan dan memaksimalkan kordinaso dan integrasi dengan seluruh komponen masyarakat.”tegasnya.

Sementara terkait dengan kesiapan peresmian,Ganip mengatakan seluruhnya telah di persiapkan dengan matang dan secukupnya,dan soal komposisi pejabat dan dukungan prajurit dan peralatan telah dipersiapkan oleh Kodam VII/Wirabuana sebagai kodam induk,sebenarnya yang baru dari Kodam XIII/Merdeka adalah Markas Kodam dan satuan Badan Pelaksana Kodam XIII sebagai pengalihan dari kodam pelaksana sebelumnya.”ungkapnya.

Menjawab pertanyaan wartawan soal posisi wilayah Korem 131/Santiago adalah mayoritas wilayah kepulauan dan wilayah terluar dan berbatasan dengan negara lain(rawan aksi teroris dan narkoba sesuai potensi ancaman,dia menegaskan bahwa kata kuncinya adalah persatuan dan kebersamaan seluruh komponen masyarakat untuk mencegah dan mengatasinya.”Semua ancaman,tantangan serta masalah didaerah ini,kuncinya adalah persatuan dan kesatuan seluruh komponen dalam mengatasinya.”tandas Pangdam XIII/Merdeka Mayjen Ganip Warsito turutimg_20161122_054857 diaminkan Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Sulaiman Agusto.(Regina Sambul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *