Gregorius Minta BNNK Test Urine Prajurit Secara Acak dan Mendadak

IMG-20170314-WA0013Lolak,Barometersulut.com-Mendukung upaya Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Bolmong memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba,Komandan Batalyon Armed 19/105 Tarik Bogani,Selasa (14/3/2017) meminta jajaran BNNK Bolmong agar kegiatan penyuluhan itu dilanjutkan dengan tes urine kepada prajurit setempat secara acak dan mendadak.

Danyon Armed 19/105 Tarik Bogani Mayor Arm Gregorius Eka Setiawan kepada Barometersulut.com via pesan berbasis data mengatakan,kerjasama dengan BNNK Bolmong merupakan upaya nyata memberantas peredaran dan perdagangan gelap narkoba di daerah ini,sejalan dengan Perintah Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo yang diteruskan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Mulyono yang dilaksanakan oleh Panglima Kodam XIII Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito kepada seluruh jajaran kodam XIII Merdeka.”Soal narkoba,komitmen TNI AD sangat jelas dan tegas,bagi prajurit yang terlibat akan dipecat dari kesatuan dan diproses sesuai hukum pidana umum.”tegas Gregorius sambil menambahkan kegiatan ini bahagian dari perintah komando atas yang wajib untuk dilaksanakan.

Baca juga:  Hebat! Sebanyak 75.602 Pekerja di Sulut Terima Subsidi Gaji Rp.600 Ribu

Dia mengatakan,awalnya kedatangan dan kerjasama dengan pihak BNNK Bolmong itu hanya sebatas penyuluhan Pencegahan Penyalahgunaan Peredaran dan Perdagangan Gelap Narkoba (P4GN) kepada seluruh prajurit,namun sebagai pimpinan satuan memutuskan agar sekaligus dilakukan tes urine secara acak.”Sebagai bukti komitmen mendukung tupoksi BNNK Bolmong soal narkoba,saya minta dilakukan pemeriksaan urine secara acak kepada seluruh prajurit.”tandasnya sambil merasa puas dan bangga atas kepatuhan prajurit soal narkoba, sebab dari 30 orang dari 400 prajurit yang dilakukan tes urine dan dipilih secara acak hasilnya negatif.

Sementara itu,dalam kesempatan yang sama kepala BNNK Bolmong AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo kepada Barometersulut.com mengatakan,sangat mengapresiasi komitmen Danyon Armed 19/105 Tarik Bogani atas kerjasama selama ini dalam kaitan penyuluhan P4GN khusus dalam lingkungan Mako Yonarmed yang dipimpinnya.”Dalam kondisi darurat narkoba saat ini,maka seluruh komponen bangsa dari pusat hingga kepelosok harus bergandengan tangan untuk melakukan langkah pencegahan,seperti komitmen yang ditunjukkan satuan TNI AD dalam hal ini Batalyon Armed 19/105 Tarik Bogani selama ini.”tandas Yuli sambil berharap agar kegiatan penyuluhan P4GN di Mako Yonarmed 19/105 Tarik Bogani terus diintensifkan dan berharap jadi motivasi bagi institusi militer,kepolisian serta pihak swasta yang ada di wilayah Kabupaten Bolmong ini.(Regina Sambul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *