Pangdam XIII Merdeka Serukan Masyarakat ” TIDAK TAKUT TERORISME”

IMG-20170329-WA0000MANADO,Barometersulut.com-Menyikapi kondisi Kamtibmas yang terganggu dengan berbagai ancaman Global seperti Aksi Teroris yang terjadi di Kampung Melayu Jakarta, Panglima Kodam XIII Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito mengajak seluruh masyarakat khususnya diwilayah teritorial Kodam XIII Merdeka yang meliputi Provinsi Sulut,Gorontalo dan Provinsi Sulteng untuk tidak takut dengan adanya ancaman aksi tindakan Terorisme.

Penegasan ini disampaikan oleh Panglima Kodam XIII Merdeka Mayjen TNI Ganip Warsito kepada Barometersulut.com Kamis (25/5/2017) ketika dikonfirmasi via telepon genggamnya.

Mayjen TNI Ganip Warsito menegaskan pasca tindakan aksi bom bunuh diri di Jakarta yang menewaskan tiga orang anggota Polri meninggal dunia dan sejumlah anggota Polri dan warga yang mengalami luka berat dan ringan,sesuai penegasan Presiden RI Joko Widodo yang ditindak lanjuti oleh Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian serta dilaksanakan secara sistimatis,terpadu dan terukur oleh seluruh jajaran TNI dan Polri diseluruh Indonesia yakni agar masyarakat Indonesia jangan takut dengan aksi Terorisme.”Sesuai harapan Pemerintah dan Komando atas saya himbau agar seluruh masyarakat khususnya yang berada di wilayah teritorial Kodam XIII Merdeka untuk tidak takut dengan ancaman Terorisme apapun bentuknya, jangan mudah terprovokasi dengan perkembangan yang ada sebab TNI dan Polri bersama-sama akan menjaga kamtibmas dari ancaman terorisme.”ujar Ganip sapaan akrab Pangdam XIII Merdeka itu.

Baca juga:  Polres Tomohon Amankan Sindikat Penimbun BBM Solar

Ganip menjelaskan atas kondisi ini yang perlu rakyat lakukan pertama adalah jangan takut kemudian memperhatikan kemungkinan adanya gerakan dan keberadaan oknum asing yang melakukan kegiatan mencurigakan pada wilayah masing-masing untuk melaporkan kepada anggota Polri,TNI dan pemerintah terdekat.”Langkah awal untuk hadapi adanya ancaman terorisme adalah jangan takut,tanggap dengan kondisi yang ada dan bersedia melaporkan hal mencurigakan kepada aparat penegak hukum terdekat secepatnya.”Tandas Ganip sambil menambahkan terkait dengan kondisi Kamtibmas pasca aksi terorisme bom bunuh diri dan perkembangan global dia telah memerintahkan komandan satuan dalam jajaran Kodam XIII Merdeka untuk deteksi dini,lapor dini dan cegah dini serta mawas diri terhadap perkembangan yang ada,sesuai dengan arahan Komando atas

Baca juga:  Sandra Moniaga: Hari Lahir Pancasila, Momentum Gotong Royong Bangun Peradaban Berbangsa dan Bernegara

Ganip juga mengatakan keluarga besar dalam jajaran Kodam XIII Merdeka menyampaikan bela sungkawa yang terdalam atas meninggalnya tiga orang anggota Polri saat menjalankan tugas pada saat terjadinya bom diterminal Kampung Melayu,Jakarta itu.(Nando)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *