Dandim 1302/Minahasa Pimpin Pemakaman Danramil 1302-15/Tenga

MINAHASA,BAROMETERSULUT.com- Suasana duka menyelimuti keluarga besar Kodim 1302/Minahasa, pasalnya salah satu Pama Kodim 1302/Minahasa Kapten Inf Hitler Manamuri yang kesehariannya bertugas sebagai Danramil 1302-15/Tenga meninggal dunia pada Jumat (4/9/2020) karena menderita sakit.

Prosesi pemakaman jenazah Hitler, Sabtu (5/9/2020) di Taman Makam Bahagia (TMB), Kairagi Manado berlangsung secara militer dengan bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Komandan Kodim (Dandim) 1302/Minahasa Letkol Inf Andi Sinaga dan Perwira Seksi Operasi (Pasi ops) Kodim 1309/Manado Kapten Inf Frans Dahua sebagai Komandan Upacara (Danup). Upacara tersebut diikuti oleh 1 RU Kodim 1309/Manado, 1 RU Kodim 1302/Minahasa, 1 RU Yonif Raider 712/Wiratama, 1 RU Yonzipur 19/YKN, 1 RU Kikavser 10/MSC, 3 Pers Lantamal VIII/Manado, 3 Pers Lanudsri Manado.

Baca juga:  Pasca Bom Bunuh Diri di Polsek Istana Anyar, Ini Imbauan Kapolres Minahasa Bagi Anggota dan Masyarakat.

Pada kesempatan tersebut Dandim 1302/Minahasa Letkol Inf Andi Sinaga dalam sambutannya menyampaikan rasa belasungkawa atas meninggalnya salah satu anggota Kodim 1302/Minahasa sebagai atasan sungguh saya merasa kehilangan.

Kepada keluarga mendiang Kapten Inf Hitler Manamuri, Andi berharap agar mereka tabah sepeninggal almarhum ini sudah kehendak Tuhan Yang Maha Esa kita sebagai manusia wajib menerima dan mendoakan dengan rasa tulus dan ikhlas sehingga almarhum lebih tenang.

“Ditengah suasana duka mendalam dan rasa kehilangan yang besar, saya atas nama komando atas dan keluarga besar Kodim 1302/Minahasa saya menyampaikan ungkapan Turut Berduka Cita dan mendoakan kiranya keluarga besar yang ditinggalkan keluarga mendapat penghiburan yang sejati dari Tuhan” kata Andi.

Baca juga:  Waspada Cuaca Ekstrim

Adapun yang turut hadir pada prosesi pemakaman militer tersebut yaitu Kasipers Korem 131/Santiago Letkol Inf G Sumilat, Pasipers Kodim 1309/Manado Kapten Inf Zulfan Effendi, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim 1302/Minahasa.(Regina.TS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *