MINUT, BAROMETERSULUT.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Denny.K. Lolong, S.Sos dan istri Ny Martha Kalesaran mengikuti ibadah perayaan Paskah 2021, Minggu (4/4/2021) di Gereja GMIM Eben Haezer Suwaan Wilayah Kalawat Dua.
“Atas nama pribadi dan keluarga besar DPRD Minut saya mengucapkan Selamat hari raya Paskah 2021, Perayaan Paskah merupakan momentum bagi umat Kristen untuk mengingat dan mengetahu tentang kasih Allah yang luar biasa dan pengorbanan-Nya bagi orang-orang yang berdosa.” ujar Denny Lolong kepada media ini, Minggu(4/4/2021).
Menurut Denny, bahwa proses Sengsara, wafat, dan hingga kematian Yesus diatas kayu Salib di bukit Golgota, telah membayar lunas segala dosa-dosa kita dan merajut kembali hubungan manusia dengan Allah.
“Pengorbanan Yesus Kristus di kayu salib telah mengajarkan betapa ia tidak akan pernah meninggalkan kita. Kesetiaan-Nya tak pernah dan tidak akan berubah, bahkan kepada mereka yang menghujat dan menyalibkan-Nya juga didoakan serta diampuni.”tandas ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Minut sambil mengajak kepada seluruh umat Nasrani di Minut menjadikan momentum kebangkitan TUHAN YESUS ini sebagai semangat untuk menghadapi masa Sulit dan tantangan Pandemi Covid-19 yang masih mendera.(nando)