Polres Kepulauan Talaud dikunjungi Tim Itwasda Polda Sulut dalam rangka Audit Kinerja Tahap II.

Talaud,BAROMETERSULUT.com- Polres Kepulauan Talaud dan Jajaran menerima kunjungan Kerja dari Tim Itwasda Polda Sulut , Kamis (13/10/2022) Pagi. Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dandung Putut Wibowo,SIK,SH,MH turut menyambut kedatangan Tim Audit Kinerja yang dipimpin oleh Ketua Tim Kombes Pol Iis Kristian,SIK.

Diketahui bahwa kunjungan tersebut dalam rangka pelaksanaan Audit Kinerja Tahap II TA. 2022 selama 2 hari kedepan di Polres Kepulauan Talaud.

Adapun yang menjadi pemeriksaan adalah aspek Pelaksanaan dan Pengendalian di Polres Kepulauan Talaud dan jajaran, yang di laksanakan bertempat di Aula Mapolres Talaud.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Kepulauan Talaud AKBP Dandung Putut Wibowo,SIK,SH,MH, Wakapolres AKBP Demetrius Lariwu, Pejabat Utama Polres, Para Kapolsek Jajaran, serta tim Audit Dari Itwasda Polda Sulut.

Baca juga:  Tim ROTR Polresta Manado Amankan Seorang Warga Tuminting Bawa Pedang Samurai

Audit yang dilaksanakan ini merupakan bagian dari upaya untuk membantu Satuan Kerja (Satker) dan Satuan Wilayah (Satwil) dalam mencegah dan menghindari terjadinya penyimpangan pelaksanaan tugas kepolisian serta akuntabilitas penggunaan anggaran berbasis kinerja.

Kegiatan Audit juga merupakan upaya strategis sebagai salah satu fungsi kontrol dalam upaya memperbaiki kinerja organisasi khususnya di Polres dan jajaran agar lebih peka terhadap dinamika perkembangan lingkungan kerja.

Untuk diketahui bahwa kegiatan Audit Kinerja Tahap II TA. 2022 Aspek Pelaksanaan dan pengendalian ini diikuti oleh seluruh Bag, Sat, Sie dan Polsek jajaran Polres Kepulauan Talaud.(*/nando)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *