Bupati Minut Joune Ganda Hadiri Rakornas APKASI 2024, Ikut Bahas Pemotongan Masa Jabatan Kepala Daerah Hasil Pilkada 2020

Jakarta, BAROMETERSULUT.com- Bupati Kabupaten Minahasa Utara(Minut) Joune Ganda, SE,MAP,MM,Msi menghadiri Rapat Koordinasi Nasional(Rakornas) Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia ( APKASI) Kamis (12/1/2024) di Jakarta.

Diketahui salah satu agenda sentra pada Rakornas para Bupati se- Indonesia adalah Diskusi Terkait Pemotongan Masa Jabatan Kepala Daerah Hasil Pemilu 2020 lalu, serta pengesahan Program Kerja APKASI tahun 2024.

Bupati Minut Joune Ganda kepada media ini, Kamis(11/01/2024) mengatakan kegiatan Rakornas ini sangat strategis dan penting dihadiri, dimana selain menyimak informasi soal program kerja tahun 2024 termasuk banyak persoalan dan tantangan soa pemerintah Kabupaten yang berskala nasional.

” Persoalan pemotongan masa jabatan Bupati hasil Pemilu 2020 lalu merupakan salah satu isu nasional yang disikapi oleh Apkasi” ujar Joune Ganda yang juga Ketua bidang politik dan Keamanan Apkasi itu sambil menambahkan bahwa kegiatan Rakornas ini dihadiri oleh 217 Bupati orang se-Indonesia(nando)

Baca juga:  Ribuan Umat Katholik Padati Katedral Manado

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *