Pilbup Minut 2024, Pemangku Adat Etnis Tonsea Janji Kembali Doakan Tonas Wangko Joune Ganda

Minut,BAROMETERSULUT.com- Sejak memimpin Kabupaten Minahasa Utara, Bupati Joune Ganda menunjukkan perhatian serius terhadap pelestarian dan pengembangan budaya etnis di tanah Tonsea.

Tidak saja mendukung secara moral, Joune Ganda melegitimasi sub Etnis Tonsea Paimpuluan Nuwu Ne Tonsea (PNNT) menjadi lembaga adat resmi lewat SK Bupati Nomor 148 tahun 2024.

Ketua (Tunduan Makasiouw) PNNT Herman Dendeng menuturkan perjalanan PNNT tidak lewat dari perhatian dan dukungan moral dari Tonaas Wangko sebelum menjadi Bupati Minahasa Utara.

” Saat hendak mencalonkan diri sebagai Bupati Minut tahun 2020 silam, Tonaas Joune Ganda meminta kepada kami Tokoh adat mendoakan lewat ritual adat Tonsea” ujarnya saat dilantik sebagai ketua PNNT oleh Bupati Joune Ganda, Sabtu(18/5/2024) di JGC Minut

Untuk itu katanya, melihat kepedulian, dukungan dan komitmennya sangat tinggi terhadap potensi dan pelestarian adat Tonsea, maka saya pribadi dan mengajak seluruh pemangku adat yang tergabung di PNNT untuk mendoakan agar Tonaas Joune Ganda akan kembali terpilih sebagai Bupati Minut pada Pilbup 2024 ini.

Baca juga:  Diikuti 300 Siswa, Kapolda Irjen Pol Nana Sudjana Buka Diktukba Polri TA 2021 di SPN Polda Sulut

” Tonaas Joune Ganda adalah putra asli dan kelahiran Bumi Tonsea, maka torang sangat rindu dan mendukungnya pada Pilbup 2024 nanti.” ujar Herman dukungan moral Tonaas Joune Ganda telah menyelamatkan dan melestarikan budaya asli di Minahasa Utara.

Sementara itu, Tonaas Wangko Joune Ganda mengatakanBupati Joune Ganda dalam sambutannya mengatakan Meskipun sebelum dilantik, PNNT telah aktif dalam upaya pelestarian budaya dan kearifan lokal Sub-Etnis Tonsea, khususnya di Kabupaten Minahasa Utara.

” Atas dasar hal tersebut saya melalui SK Bupati mengukuhkan dan melantik PNNT dengan harapan peran serta mereka dalam pelestarian budaya akan semakin berkembang dan dikenang oleh generasi penerus.” Katanya.

Joune Ganda mengatakan, Salah satu contoh kontribusi PNNT adalah dalam upaya pelestarian Bahasa Tonsea melalui program pembelajaran Mulok bahasa Tonsea di sekolah-sekolah di Kabupaten Minahasa Utara.

Baca juga:  Kantor Bakamla Zona Maritim Tengah akan Dibangun di Minahasa

” Program Mulok ini Inisiatif dan dijalankan oleh PNNT bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Minahasa Utara, pertama di Sulut bahasa daerah dalam pembelajaran di Sekolah-sekolah khususnya di Minut” ujar Joune Ganda.

Terkait dengan harapan dan doa para pemangku adat sub etnis Tonsea PNNT agar dirinya kembali menang pada Pilbup 2024 ini, Joune Ganda sangat merespon dan berterima kasih.

” Doa dan dukungan tokoh adat pada tahun Pilbup 2020 lalu terjawab saya dan pak Kevin berhasil menang dan menjabat Bupati dan Wakil Bupati Minut. Untuk itu saya berterima kasih dan meyakini Doa dan harapan para tokoh adat ini bakal terwujud pada Pilbup 2024″ tandas Joune Ganda bernada optimis.(nando)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *