Bawaslu Sulut Lakukan Pengembangan SDM untuk Jajaran

Sulut, BAROMETER –
Bawaslu Sulawesi Utara (Sulut) menggelar kegiatan pelatihan dan pengembangan jajaran Sumber Daya Manusia (SDM).

Hal ini guna meningkatkan kualitas jajaran SDM Pengawas Kab/Kota menjelang pelaksanaa Pemilu dan Pilkada 2024.

Pelatihan ini diprakarsai Divisi SDM dan organisasi Bawaslu Sulut menghadirkan pemateri dari barasumber.

Mulai dari Syamsurijal Musa dan Jhon A. Suak mantan komisioner Bawaslu Sulut periode 2012-2017, Zulkifli Golonggom mantan komisioner KPU Sulut 2012-2017, Taufik Passiak Ferol Warrouw dan Victory Rotty dari akademisi dan sebagai praktisi Amdal Daerah Sulut.

“Tujuan, SDM pengawas pemilu dan sekretariat agar lebih siap dan kritis menjelang tahapan. Serta adanya perubahan setiap regulasi dalam natinya pada Pemilu Tahun 2024,” ungkap Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda.

Baca juga:  Kandouw Buka Kejuaraan Tenis Meja ODSK Cup

Selain itu, kata dia, SDM pengawas Pemilu Kab/Kota di Sulut harus siap dan mampu menguasai teknologi sebagai alat pengawasan kedepannya.

“Agar pengawasan kelembagaan lebih efektif dan efisien serta pastinya untuk meningkatkan funsi koordinatif antara Bawaslu Kab/Kota dengan tingkat Provinsi dalam tugas-tugas pengawasan,” tuturnya.

Pada kesempatan itu juga mengingatkan kepada peserta terkait dengan keberadaan jajaran divisi SDM dan Organisasi yg juga harus mampu mengikuti ritme atau poksi-poksi dari divisi lainnya dalam pelaksanaan pencegahan, pengawasan, dan penindakan pemilu serta pilkada kedepannya.

“Diingatkan juga kepada jajaran SDM pengawas pemilu dan sekretariat agar mempersiapkan program dan kegiatan dalam rancangan dan rencana giat divisi SDM dalam pelatihan dan pembinaan,” ujarnya.

Baca juga:  PILKADA MINUT 2020: Joune-Kevin Paslon Paling Intens dan Masiv Sosialisasikan Ajakan Mencoblos dan Protokol Kesehatan Covid-19

“Untuk meningkatkan kualitas dan mutu yang akan diselenggarakan di Kab/Kota pada akhir Tahun 2021 ini menjelang tahapan Pemilu Tahun 2024 yang akan mulai diselenggarakan pada awal Tahun 2022,” tandasnya.

(Rendy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *