Maurits-Hengky Rombak Kabinet di Penghujung Tahun

Bitung, BAROMETERSULUT – Wali Kota dan Wali Kota Bitung Maurits Mantiri -Hengky Honandar (Maurits-Hengky) kembali melakukan perombakan kabinet dilingkup Pemkot Bitung dipenghujung tahun 2021.

Terpantau Jumat (17/12/2021) ada 30 pejabat struktural yang dilantik menduduki sejumlah jabatan.

Namun dalam pelantikan itu, ada beberapa ASN yang dipercayakan menduduki jabatan strategis seperti Max Mapahena yang dipercayakan menjadi Plt Kadis Perkim, Jhonly Tamaka Plt Kadis Perindag, Benny Lonto didefinitifkan sebagai Asisten III, Hendrik Sakul menjabat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Yoke Senduk didefinitifkan sebagai kepala inspektorat.

Sedangkan mantan Kepala Sekolah SMA N 2 Bitung Fonny Tumundo, dipercayakan menjabat sebagai sekretaris dinas pendidikan.

Selain itu dalam perombakan tersebut, Maurits-Hengky juga turut melakukan penyegaran pada tiga kecamatan, dimana Jemmy Bungi dipercayakan menjadi Plt Camat Lembeh Utara, Nolfrits Manalang Camat Lembeh Selatan dan Andre Rantung Camat Ranowulu.

Baca juga:  Walikota Bitung Hadiri Pisah Sambut Danrem 131/Santiago Manado

Dalam arahannya, Wakil Wali Kota Bitung, Hengky Honandar berharap seluruh pejabat yang baru dilantik dapat mengemban tugas dan tanggung jawab masing-masing dengan baik.

“Saya juga berharap seluruh pejabat yang baru dilantik ini dapat bekerja maksimal dalam menunjang program kerja serta visi dan misi Maurits-Hengky,” tegasnya.

Sementara Kepala BKPSDM, Forsman Dandel dalam kesempatan itu mengatakan, pelantikan yang dilakukan tersebut sesuai dengan instruksi wali kota dan merupakan bentuk penyegaran dilingkup OPD.

“Selamat mengemban tugas dan tanggung jawab baru dan selamat bekerja,” tandasnya. (Nando)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *