MAYOR9: Terima Kasih Pak Joune Ganda!

Minut,BAROMETERSULUT.com- Group musik kolintang asal Sulut MAYOR9 bersyukur dan menyampaikan apresiasi kepada semua pihak atas dukungan dan Doa sehingga dapat meraih juara 3 pada ajang Indonesia Go Talent 2023.

” Atas nama pemain dan pelatih kami menyampaikan terima kasih kepada bapak Joune Ganda atas dukungan dari awal seleksi hingga berhasil meraih juara” ujar perwakilan MAYOR9 Dizy Legoh saat mengisi ada peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di kantor Bupati Minut.

Menurutnya,dalam kapasitas sebagai ketua DPD Pinkan Sulut dan Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda terus memberikan dukungan dan motivasi bagi MAYOR9 selama bertanding di ajang pencarian bakat besutan stasiun TV RCTI itu.

” Sekali lagi, Makase pak Joune Ganda atas bantuan dan perhatiannya bagi kami, moga Tuhan Memberkati bapak dalam tugas dan keluarga.” ujar Dizy.

Baca juga:  Presiden Jokowi Resmikan Jaringan 4G di Talaud,Olly Dondokambey: Hari Ini, Kerinduan dan Penantian Lama Masyarakat Terjawab!

Sementara itu, Ketua DPD Pinkan Sulut Joune Ganda, SE.MAP, MM, Msi kepada media ini mengatakan, sangat bangga dengan prestasi yang ditorehkan oleh MAYOR9.

Dia menambahkan, predikat juara 3 ini menjadi satu motivasi dan dukungan insan kolintang dari Sulut, dimana saat ini DPP Pinkan Indonesia dan DPP Pinkan Sulut lagi berjuang untuk meraih pengakuan pihak Unesco kolintang sebagai warisan tak benda dari Indonesia.

” Yang jelas ini prestasi yang patut dibanggakan, jadi momentum penting bagi kebangkitan Kolintang di Indonesi a dan sejalan dengan upaya Kolintang Go tu Unesco.” tandas Bupati Minut Joune Ganda sambil berharap agar group MAYOR9 terus mengukir prestasi yang lebih baik lagi.(nando)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *