Minut, BAROMETERSULUT.com- Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara mendapat kepercayaan menjadi tuan rumah pelaksanaan Karavan Budaya tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Balai Pelestarian budaya wilayah XVII(BP17) Sulawesi Utara- Gorontalo.
Diketahui pembukaan karnaval budaya ini di buka langsung oleh Kepala B17 Sulutgo Sri Sugiharta, SS.MPA dihadiri langsung oleh Bupati Minut Joune Ganda, SE.MAP.MM.Msi, Kapolres Minut, Dandim 1310/Bitung, Danlanudal Manado serta para pejabat eselon, ASN dan THL dalam jajaran Pemkab Minut, Jumat(19/7/2024) di JGC Airmadidi.
Pembukaan Karavan budaya yang mengusung tema” Mari Jo Ke Likupang) ini diawali dengan kegiatan Zhumba bersama, penampilan musik kolintang, tarian dan kuliner khas Minahasa Utara serta Talk Show serta puncak acara digelar di altrium Manado Town Square (Mantos).
Kepala B17 Sulutgo Sri Sugiharta, SS.MPA dalam sambutannya mengatakan tupoksi Balai pelestarian budaya antara lain mendukung penuh upaya pemerintah daerah se-Indonesia dalam pelestarian dan pengembangan budaya.
Ditambahkannya, penetapan Kabupaten Minahasa Utara sebagai tuan rumah Karavan Budaya antara lain, karena Minut banyak memiliki kearifan lokal baik seni dan kuliner serta Minut menjadi salah satu dari lima kawasan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) di Likupang.
” Kita berharap kegiatan Karawan Budaya ini menjadi salah upaya nyata melestarikan budaya serta meningkatkan kunjungan Pariwisata di Likupang” tegasnya.
Sementara itu, Bupati Minut Joune Ganda diawal sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pihak BP17 atas pemilihan Minut sebagai tuan rumah Karavan Budaya.
Menurut Joune Ganda penetapan Likupang sebagai DPSP oleh pemerintah pusat, berdampak positif terhadap pengembangan potensi kearifan lokal baik seni dan kuliner khas Kabupaten Minahasa Utara.
” Penetapan DPSP Likupang menjadi pemicu pengembangan seni, budaya dan serta kuliner khas Minahasa Utara” kata Joune Ganda.
Dia mengatakan, selain keindahan alam wisata air di Likupang, seni dan budaya, pihaknya juga terus mengali dan melestarikan situs peninggalan budaya antara lain Waruga yang tersebar di berbagai Desa di Kabupaten Minahasa Utara.
” Kabupaten Minahasa Utara merupakan salah satu daerah di Sulut yang memiliki potensi budaya yang banyak di Minati para wisatawan lokal dan mancanegara.” tegas Bupati Joune Ganda.
Adapun puncak acara Karavan Budaya 2024 yang dilaksanakan di Mantos dibuka oleh Gubernur Sulut diwakili oleh Asisten II. Sementara Bupati Minut Joune Ganda diwakili oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Minut, Drs. Allan Mingkid dan dihadiri oleh para kepala Dinas, Badan jajaran Pemkab Minut serta para staf khusus Bupati Minut
Seperti di JGC, puncak acara juga di isi dengan talk Show dengan Narasumber Asisten I Pemprov Sulut Denny Mangala dan Asisten II Pemkab Minut Alan Mingkid mewakili Bupati Joune Ganda serta penampilan seni dan budaya lokal.(***)